Sabtu, 10 April 2010

Definisi Sifat Seseorang dengan Zodiac

Aquarius:
aquarius sangatlah inovatif dan selau menemukan sesuatu yang baru serta progresif. namun mereka suka menyendiri dan serius, mereka lebih mempercayai kata hatinya jika melakukan sesuatu.

Pisces:
sifat manusiawi pisces sangat besar, mereka juga seorang individu yang praktis namun suka menghayal. karena sifatnya yang simpatis maka pisces dikenal suka menolong, namun mereka juga suka pujian dan penghargaan terutama jika menyangkut pekerjaaan yang telah dilakukannya.

Aries:
untuk urusan karir aries sangat maju pesat karena kemampuannya yang sangat kreatif dan sifatnya yang agresif. dia juga pantang menyerah dan keras kepala sehingga sering kali menghiraukan nasehat orang. sifatnya yang egois membuat aries tidak banyak disukai rekan kerjanya.

Taurus:
sifatnya yang setia dan konservatif membuat taurus terlihat pendiam. dia juga termasuk orang yang sabar dan tekun dalam mencapai keinginannya, walaupun begitu dia cenderung keras kepala dan bersikukuh untuk mencapai keinginannya serta tidak suka bila didesak orang lain.

Gemini:
adalah pribadi yang suka berbicara karena sifatnya yang komunikatif dan mereka selalu penasaran dalam berbagai hal dan selalu ingin belajar terus menerus. gemini juga dikenal plin-plan dan cepat bosan namun puya karisma alami yang membuat banyak orang tertarik dan sayang padanya.

Cancer:
cancer menyukai hal-hal yang teraturdans elalu menciptakan rasa aman untuk dirinya dan juga dunianya. mereka juga sangat sensitif dan memiliki perencanaan yang matang selain itu ingatan dan intuisinya sangatlah kuat.

Leo:
leo memiliki karakter yang selalu menjadi pusat perhatian, oleh karena itu mereka melakukan apapun demi mencapai posisi orang yang terpandang. percaya dirinya tinggi dan mereka pandai mengatur serta membujuk orang untuk melakukan apa yang mereka inginkan. mereka juga terus terang namun mudah sekali marah terutama jika keinginannya tidak dilakukan.

Virgo:
merupakan pribadi yang sangat perfeksionis dan tergila-gila dengan keteraturan. mereka tangkas dan berusaha untuk mengkoordinir semuanya. kerapihan dan kebersihan adalah ciri utamanya.

Libra:
libra dikenal sangat pintar, adil namun penuh kebimbangan. mereka berusaha untuk selalu mencari partner untuk bekerja sama dan jarang marah.

Scorpio:
sifat emosional adalah sifat dominannya namun mereka orang yang memiliki semangat yang tinggi. insting scorpio sangat kuat dan dia juga pendendam. namun disisi lain bisa jadi orang yang sangat dermawan dan penuh kasih.

Sagitarius:
sagitarius sangatlah diplomatis, jujur, terus terang, dan pandai membawa diri. namun terkadang mereka juga sulit dimengerti. sifat negatifnya adalah mereka suka grusa-grusu yang menyebabkan mereka suka mengambil keputusan tanpa mengumpulkan informasi yang benar terlebih dahulu.

Capricorn:
biasanya teguh berusaha untuk menciptakan suasana aman dan mencapai sesuatu. mereka suka bekerja keras dan jarang meminta bantuan orang lain.

Manfaat PI bagiku

Penulisan Ilmiah merupakan salah satu syarat dalam kelulusan dari universitas. tipa mahasiswa wajib menulisnya untuk bisa mendapatkan persyaratan itu. penulisan ilmiah tidak hanya menuntut mahasiswa untuk berpikir luas tetapi juga akan menambah wawasan mereka dan pengalaman mereka dalam mencari sumber-sumber informasi dari dunia kerja saat ini agar saat mereka lulus nanti mereka sudah tahu akan kondisi dan keadaaan yang akan mereka hadapi.

manfaat PI bagi saya adalah yang pertama saya menjadi lebih aktif dalam perkuliahan yang diluar mata kuliah yang ditentukan universitas. yang kedua saya menjadi lebih mengetahui tentang keadaan dunia kerja saat ini dengan berbagai permasalahanya yang saya teliti dan saya jadikan pedoman bagi diri saya. yang ketiga adalah saya dapat memenuhi salah satu syarat kelulusan saya dari universitas.

Rencana PI-ku

demi mendapatkan gelar diploma 3 dari universitas gunadarma sebelum lanjut ke jejjang sarjana saya diwajibkan menulis Penelitian Ilmiah atau yang biasa disebut PI. di semester 6 ini setiap mahasiswa gunadarma yang mengambil jenjang pendidikan sarjana di wajibkan menulis makalah yang berisikan penelitian-penelitian berdasarkan sumber-sumber dari judul yang diambilnya dan metode-metode yang digunakannya dalam penelitian tersebut.

rencananya saya akan menulis tentang masalah personalia dalam suatu perusahaan jasa yang menggunakan metode gaji. dan saya telah mendapatkan data personalia dari perusahaan yang menjadi sumber informasi dalam penelitian saya. yang selanjutnya akan saya olah data tersebut dengan metoda yang saya pilih dengan bantuan dari dosen pembimbing saya.

jadi judul yang saya akan gunakan dalam penulisan PI ini adalah Masalah Personalia dalam Perusahaan Garuda Indonesia di Bandara Palembang dengan menggunakan metode gaji.

Pi ini saya tulis tidak hanya untuk sekedar mendapatkan syarat-syarat atau untuk memenuhi persyaratan saja, melainkan untuk menambah wawasan saya tentang dunia personalia dalam kehidupan orang bekerja, dan juga menambah pengalaman saya dalam menggali ilmu-ilmu yang ada untuk saya pelajari.

Senin, 05 April 2010

Tragedi Kemalingan Motor Dirumahku

langsung aja ke ceritanya yaa..okeh okeeh??

jadi gini niii ceritanyaa, waktu itu kalo tidak salah hari kamis bulannya saya lupa yang jelas tahun 2009. waktunya diperkirakan sekitar pukul setengah 8 malam sehabis isya, kondisi cuaca saat itu gerimis, dan suhu didarat dilaporkan sekitar 44 derajat celcius.

saat itu manusia yang berada dirumah adalah ibu, seno , seto(saya), nadira(sepupu saya), mba en(ibu nadira), dan motor(korban). dan kegiatan mereka masing-masing adalah ibu dan nadira sedang bermain dikamar ibu yang letaknya dibawah dan dibagian depan rumah. seno sedang memasak mie di dapur yang letaknya didalam bagian belakang rumah. mba en sedang menonton televisi di ruang tengah yang letaknya dibagian tengah rumah, saya sedang bermain gitar dikamar saya yang letaknya dilantai dua dibagian belakang rumah, dan motor sedang diparkir diteras rumah.

saat itu ketika kami sedang asik melakukan apa yang kami sedang lakukan, mba en yang sedang nonton televisi dengan suara yang agak keras tiba-tiba mendengar suara sepeda motor berhenti didepan rumah dan disusul suara pintu gerbang yang sedang berusaha dibuka yang jaraknya dari ruang tengah sekitar 7 meter. karena respon dia pun langsung menoleh kearah teras rumah yang terlihat melalui kaca jendela ruang tamu.

saat itu ia melihat seperti ada seseorang yang masuk lewat pintu gerbang rumah, seorang laki-laki mengenakan jas ujan. lalu karena dia bukan tuan rumah ia pun memanggil seno yang lagi memasak di dapur untuk melihat kedepan rumah. seno pun langsung jalan menuju teras, namun saat membuka pintu dia melihat orang itu sedang berdiri disamping motor.

seno langsung bertanya kepada orang itu dengan posisi masi didepan pintu masuk rumah, "ada apa mas??" dengan suara yang ramah. orang itu pun merespon dan menjawab "Blok F dimana yaa mas?? rumah pak anu(nama sengaja disamarkan)". karena seno merasa tidak tahu dengan alamat yang dimaksud maka seno menjawab tidak tahu.

dan setelah itu orang itupun langsung mengucapkan terima kasih dan jalan menuju pintu gerbang dan bertindak seakan ingin menutup pintu gerbang. karena seno sedang buru-buru karena takut masakannya gosong maka saat itu dia hanya memperhatikan orang itu menutup pintu gerbang dengan biasanya dan senopun langsung lari kembali ke dapur dengan cepatmya.

keadaan sempat kembali seperti semula sekitar2 menit, hingga tiba-tiba mba en yang saat itu sedang nonton televisi sengaja menoleh lagi kearah teras rumah. dia pun agak heran awalnya melihat pintu gerbang yang terbuka begitu saja, mungkin karena dia cepat tanggap diapun berlari ke arah teras rumah, dan begitu dia membuka pintu, si motor yang lagi diparkir sudah menghilang.

mba en langsung bilang "loh no??motornya manaa???"



setelah itu kepanikan terjadi dimana-mana. yang saya tahu setelah saya dipanggil ibu saya sambil diteriakinya, saya langsung turun dan melihat keadaan di depan rumah saya sudah ramai oleh warga sekitar rumah saya yang berusaha untuk menemukan si pelaku dan menenangkan kondisi mental bagi yang kehilangan.

inilah sebagian cerita atau kronologi dari tragedi kemalingan motor dirumah saya, padahal motor itu baru berumur 3 bulan dirumah saya. namun yang namanya apes yaa mau diapain lagii?? untuk cerita lebih jelasnya silahkan bertanya langsung kepada saya kalau mau..

Pentingnya Memiliki Motivasi

apa yang akan terjadi jika kita tidak memiliki motivasi dalam hidup kita?? tentu kita tidak dapat berbuat apa-apa yang ingin kita lakukan. segala yang kita inginkan pun tidak akan tercapai. deskripsi motivasi menurut saya adalah sebuah pemikiran manusia yang abstrak yang dapat membangun rasa semangat, rasa percaya diri pada manusia itu untuk melakukan sesuatu guna mencapai tujuan yang diinginkan.

bayangkan bila kita tidak memiliki motivasi, misalnya dalam hal ini saya menganbil contoh kasus pentingnya memiliki motivasi dalam mendapatkan nilai IPK 3,0. jika kita tidak memiliki motivasi sejak awal untuk mendapatkan nilai IPK tersebut, maka sampai akhir zamanpun kita tidak akan mendapatkan nilai tersebut.

karena di dalam diri kita tidak ada sesuatu yang dapat menggerakkan diri kita ini, sesuatu yang dapat membangkitkan rasa semangat, rasa untuk melakukan suatu yang kita inginkan untuk mendapatkan nilai itu. dan tanpa motivasi maka yang ada adalah rasa putus asa yang selalu membuat kita untuk berhenti sebelum bertindak.

seperti malas kuliah karena membosankan dan tidak asik, malas berangkat pagi karena masih ngantuk, malas mengerjakan tugas karena terlalu banyak tugas yang diberikan dan tidak cukup waktu mengerjakannya, dan masi banyak lagi alasan-alasan yang akan menghambat kita untuk mendapatkan nilai itu.

namun apabila kita memiliki motivasi dalam diri kita, maka tentu pikiran kita akan terbuka dengan hal-hal positif, mental kitapun menjadi kuat dan tidak goyah walau disaat kita tertekan, dan kita akan jadi lebih aktif dalam berbuat sesuatu untuk mendapatkan nilai tersebut.

seperti rajin kuliah walaupun selalu dapat kelas dilantai 4 dan kepanasan, rajin mengerjakan tugas walaupun harus pulang terlambat, dan terus berusaha walaupun hasil yang didapat tidak seperti yang diharapkan. itulah pentingnya memiliki motivasi dalam mendapatkan nilai IPK 3,0.

motivasi seperti ini yang harus kita miliki di setiap diri kita, dan janganlah mudah menyerah begitu saja jika belum berhasil, karena kegagalan adalah suatu keberhasilan yang tertunda, itu adalah suatu kalimat motivasi untuk kalian semua para pembaca.

suatu forum di tabliodnova.com menjelaskan sesuatu yang berhubungan dengan contoh saya diatas, berikut adalah penjelasannya :


Motivasi dalam diri remaja sangat dipengaruhi oleh factor lingkungan dan keluarga. Beban pelajaran yang begitu berat, gaya hidup dan kemudahan kemudahan yang mereka dapatkan,
Orang tua yang kurang memberikan perhatian dan dorongan terhadap prestasi remaja, kurang menghargai prestasi yang diraih oleh remaja sehinga mereka merasa prestasi yang diraihnya hanyalah sia-sia.

Di sisi lain tanpa disadari , orang tua terlalu memanjakan remaja dengan uang sehingga mereka berpikir tidak perlu berusaha keras untuk mencapai prstasi untuk menghasilkan uang nantinya, karena mereka bisa mengandalkan pada orang tua, yang akhirnya menyebabkan motivasi berprestasi mereka rendah.

Masa muda adalah masa emas, segala hal dapat mereka lakukan. Malah sering diartikan masanya kebebasan

kesenangan demi kesenangan yang sudah, mereka dapatkan dan nikmati akan hilang begitu saja jika kita tidak dapat mempersiapkan diri mereka untuk masa yang akan datang.

Ketika seseorang remaja penuh akan motivasi, serta mempunyai berjuta inspirasi dan segudang kreasi, insya Allah dia akan menggapai prestasi.

Sesungguhnya tidak ada orang yang bodoh, yang ada hanya orang malas. Tapi, sesungguhnya tidak ada orang yang malas di dunia ini, namun yang ada hanyalah orang yang tidak termotivasi.(http://forum.tabloidnova.com/showthread.php?p=51774)



jika saya berbicara mengenai artikel ini, maka sudah pasti saya sangat mendukung apa yang dituliskan oleh penulis tentang tidak ada orang yang malas di dunia ini, namun yang ada hanyalah orang yang tidak termotivasi. kalimat ini dapat juga menjadi motivasi bagi diri saya sendiri setelah membacanya untuk selalu memperbaiki diri saya ini terutama dalam kuliah saya. dan hari esok harus lebih baik dari hari ini..!!

4 Pola Hubungan Subyek dan Predikat

Dalam mata kuliah Bahasa Indonesia, terdapat 4 pola hubungan antara subyek dan predikat dalam kalimat-kalimat yang biasa kita temui setiap hari. Berikut adalah pola-pola tersebut yang sumbernya saya ambil dari (http://wartawarga.gunadarma.ac.id/2010/03/4-pola-hubungan-sp/) dan contohnya yang saya tulis sendiri.

1. Semua Subjek adalah bukan semua Predikat
Contoh kalimat:
- semua uang adalah bukan semua koin
- semua processor adalah bukan semua pentium

2. Semua Subjek adalah Predikat
Contoh kalimat:
- semua rumah adalah tempat tinggal
- sebagian pejabat adalah orang jujur

3. Tidak adapun Subjek adalah Predikat
Contoh kalimat :
- tidak ada satupun lampu adalah menyala hitam
- tidak ada satupun pajak adalah gratis

4. Sebagian Subjek adalah sebagian Predikat
Contoh kalimat :
- sebagian mahasiswa adalah sebagian yang aktif perkuliahan
- sebagian perusahaan adalah sebagian perusahaan jasa